Bursa AS Ditutup Menguat Ditengah Rally Saham Coke & McDonald

Hasil gambar untuk Bursa AS Ditutup Menguat Ditengah Rally Saham Coke & McDonald
PT.SolidGoldSemarang~ Saham AS naik menuju rekornya, diikuti Indeks Nasdaq Composite pada level penutupan tertingginya sejak tahun 2000 silam, seiring dengan saham teknologi, Coca-Cola Co dan McDonald Corp mengalami kenaikan setelah melaporkan laba perusahaan.

Saham Coca-Cola naik 1,3 % karena meningkatnya pembelian konsumen selama kuartal tersebut. Saham McDonald melonjak sebesar 3,1 % terkait Chief Executive Officer Steve Easterbrook berjanji untuk memberikan rincian perencanaan perubahan pada bulan depan. Visa Inc dan MasterCard Inc, perusahaan pembayaran jaringan terbesar di dunia, mengalami lonjakan terbesarnya sejak Oktober lalu pada prospek untuk bisnis di China.

Indeks Standard & Poor 500 naik 0,5 % ke level 2,107.93, kurang dari 10 poin dari rekornya, pada pukul 4 sore waktu New York. Indeks Nasdaq Composite melonjak 0,4 %. Indeks Dow Jones Industrial Average menguat 88,01 poin atau 0,5 %, ke level 18,037.60.

Sementara para analis memprediksikan penurunan laba perusahaan hingga bulan September mendatang. Para analis memperkirakan laba perusahaan kuartal pertama pada Indeks S&P 500 akan turun sebesar 4,3 %, lebih baik dari perkiraan tanggal 10 April sebesar 5,6 %. (knc)

Sumber : Bloomberg
baca Disclaimer
Bursa AS Ditutup Menguat Ditengah Rally Saham Coke & McDonald Bursa AS Ditutup Menguat Ditengah Rally Saham Coke & McDonald Reviewed by sgbsemarang on 18:52 Rating: 5

No comments:

ads
Theme images by fpm. Powered by Blogger.