Investor Menunggu Pidato The Fed untuk Petunjuk, Dolar Tertekan
Indeks dolar terhadap mata uang utama turun tajam sejak Oktober 2011 pekan lalu karena bank termasuk HSBC Holdings Plc mengatakan lonjakan mata uang sejak Agustus ini akan segera berakhir. Pejabat otoritas The Fed dijadwalkan berpidato pada hari Senin ini termasuk Presiden The Fed Cleveland Loretta Mester, anggota non-voting, dan Presiden The Fed San Francisco John Williams, yang melakukan pemungutan suara pada kebijakan.
Dolar ditransaksikan pada level $1,0832 terhadap euro pukul 8:46 di Tokyo dari level $1,0821 pada penutupan perdagangan Jumat kemarin, pasca merosot sebesar 3 persen pekan lalu. Dolar stagnan pada level 120,03 yen setelah terkoreksi sebesar 0,6 persen pada hari Jumat.
Indeks Bloomberg Dollar Spot turun sebesar 0,1 persen ke level 1,194.12, setelah jatuh sebesar 2,2 persen pekan lalu.
Hedge fund menejer memangkas spekulasi bullish dollar berjangka untuk setidaknya sejak Desember lalu, menurut data dari Commodity Futures Trading Commission. Net futures position penguatan greenback terhadap delapan mata uang utama dalam kategori ini mencapai rekor 448.675 kontrak pada bulan Januari. (izr)
baca Disclaimer
Investor Menunggu Pidato The Fed untuk Petunjuk, Dolar Tertekan
Reviewed by sgbsemarang
on
19:12
Rating:
No comments: