Bursa Eropa Turun, Investor Tunggu Hasil Pertemuan Kebijakan ECB
Semua sektor industri mengalami pelemahan. Indeks produsen komoditas membukukan penurunan terbesar di antara 19 kelompok di Indeks Stoxx Europe 600, mencapai level terendah sejak bulan Maret lalu. Royal Philips NV turun 1,1 % setelah kalah dalam pengadilan hak paten.
Indeks Stoxx 600 melemah 0,4 % ke level 338,73 pada pukul 08:13 pagi di London. Indeks acuan ditutup pada level terendah sejak 22 Agustus kemarin, setelah Italia memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi dan data manufaktur AS meleset dari perkiraan. Indeks tersebut telah turun 2,9 % sejak hampir tinggi enam tahun pada 4 September.
Indeks Standard & Poor 500 naik kurang dari 0,1 % hari ini, sedangkan Indeks MSCI Asia Pacific turun 1,1 %, memperpanjang level terendah sejak bulan Mei.
Menurut perkiraan rata-rata ekonom dalam survei Bloomberg News, ECB - yang berusaha untuk melawan ancaman deflasi dan menghidupkan kembali perekonomian - mungkin akan meninggalkan tiga suku bunga utamanya untuk tidak berubah setelah di turunkan pada bulan lalu. Presiden Mario Draghi berjanji akan memulai program bulan ini untuk membeli asset-backed securities dan obligasi tertutup.
Para pembuat kebijakan yang telah berkumpul di Italia akan memberikan keputusan mereka pada pukul 01:45 siang waktu setempat. Draghi akan berbicara 45 menit kemudian.
Di AS, klaim pengangguran diprediksi naik ke 297.000 dalam pekan yang berakhir 27 September dari 293.000 pada periode sebelumnya, menurut perkiraan rata-rata ekonom yang disurvei oleh Bloomberg News sebelum rilis laporan pada pukul 8:30 pagi di Washington. Data terpisah mungkin akan menunjukkan factory orders atau pesanan pabrik AS turun pada bulan Agustus.(frk)
Sumber : Bloomberg
baca Disclaimer
Bursa Eropa Turun, Investor Tunggu Hasil Pertemuan Kebijakan ECB
Reviewed by sgbsemarang
on
01:44
Rating:
No comments: