IMF Pangkas Outlook, Yen Catat Level 3 Pekan Tertingginya


Solid Gold SMG - Yen mencapai level 3 pekan tertingginya terhadap dollar setelah IMF (International Monetary Fund) menurunkan perkiraan pertumbuhan ekonomi global, sehingga mendorong permintaan akan asset safe haven.

Mata uang Jepang dekati level 1 bulan tertingginya terhadap euro jelang rilis data yang akan menunjukkan pemulihan ekonomi global yang tidak merata dan menjelang pertemuan menteri-menteri keuangan dan para bankir bank sentral dari ekonomi Grup 20 di Washington pada pekan ini. Sementara dollar Australia tahan gain selama 2 hari terakhir menjelang rilis laporan dai sektor swasta hari ini terkait industry jasa China.

Yen berada pada level 108.18 per dollar pukul 9:14 pagi waktu Tokyo dari penutupan New York, setelah 2 sesi sebelumnya naik sebesar 1.6%. Yen reli sejak capai level 110.09 pada 1 Oktober lalu, level terendah sejak Agustus 2008 lalu. Kemarin yen berada pada level 136.86 per euro, level 136.56 merupakan tertinggi sejak 8 September lalu.

Dollar AS berada pada level $1.2668 per euro dari level $1.2669 setelah 3 Oktober lalu menyentuh level $1.2501, tertinggi sejak Agustus 2012 lalu.

Perekonomian dunia thaun depan akan tumbuh 3.8%, dibandingkan dengan perkiraan Juli lalu sebesar 4%, menurut IMF. Ekonomi zona Eropa tahun depan akan tumbuh 1.3%, lebih rendah dari prediksi Juli lalu sebesar 1.5%, sementara ekonomi Jepang tumbuh 0.8%, kurang dari perkiraan Juli lalu sebesar 1.1%.
Sumber : Bloomberg

baca Disclaimer
IMF Pangkas Outlook, Yen Catat Level 3 Pekan Tertingginya IMF Pangkas Outlook, Yen Catat Level 3 Pekan Tertingginya Reviewed by sgbsemarang on 18:12 Rating: 5

No comments:

ads
Theme images by fpm. Powered by Blogger.